Sejarah - Perkembangan Jenis RAM dari dulu hingga sekarang - AFANDI PRO

Tips & Tutorial Computer

KONTAK SAYA

| Whatsapp : 0895 6132 03001 | Facebook : Afandi Husin | Instagram : @Afandi_Husin | YouTube Afandi Pro |

Post Top Ad

Saturday, September 11, 2021

Sejarah - Perkembangan Jenis RAM dari dulu hingga sekarang

Berikut Ini Sejarah Perkembangan Jenis RAM Komputer

1.    DRAM (Dynamic Random Access Memory)
Diciptakan oleh perusahaan IBM pada tahun 1970. Kecepatan RAM ini antara 4,77 MHz sampai dengan 40 MHz.


2.    FPM DRAM (Fast Page Mode DRAM)
Diciptakan pada tahun 1987, lebih dikenal dengan nama FPM. Kecepatan FPM DRAM antara 16 MHz sampai dengan 66 MHz


3.    EDO DRAM (Extended Data Output Dynamic Random Access Memory)
EDO RAM digunakan pada komputer dengan processor Intel 486 dan juga Intel Pentium I. Ukurannya sangatlah kecil, mirip dengan RAM Laptop.


4.    SD RAM (Synchoronous Dynamic RAM)
Digunakan untuk komputer pentium II. Tahun 1999 SD RAM PC 133 diluncurkan ke pasaran. SD RAM terus ditingkatkan menjadi PC 150.


5.    RD RAM (Rambus DRAM)
RAM jenis ini bisa mengalirkan data hingga 1 GB / s. Cukup jauh apabila dibandingkan dengan SD RAM. Namun, beberapa sumber menyebutkan Rambus RAM akhirnya menghilang dari pasaran dikarenakan harganya yang sangat tinggi.


6.    DDR SDRAM (Double Data Rate Synchoronous RAM)
DDR SDRAM atau yang lebih dikenal dengan RAM tipe DDR1. Umumnya untuk prosesor pentium III sampai dengan pentium IV.


7.    DDR2 SDRAM
DDR2 muncul pada tahun 2005 dengan kecepatan yang lebih baik. RAM yang membutuhkan daya sebesar 1,8 Volt ini masih banyak beredar walaupun hanya berkapasitas 2 GB. RAM ini digunakan dari processor Intel Pentium IV sampai dengan Intel Core Duo.


8.    DDR3 SDRAM
DDR3 SDRAM muncul pada pertengahan tahun 2007. Kemampuan DDR3 yang lebih baik dan lebih irit daya, pada tahun 2010 RAM dengan daya 1,5 Volt ini mulai banyak diburu. Memori ini mulai digunakan pada processor Core 2 Duo sampai dengan Core i7.


9.    DDR4 SDRAM
Dirilis pada tahun 2014 namun ternyata DDR4 baru bisa digunakan pada tahun 2015. RAM ini masih belum bisa dijangkau untuk kalangan biasa. Apalagi RAM ini masih diperuntukkan untuk processor kelas atas.

No comments:

Post a Comment

iklan

Post Top Ad


free vectors | free css3 templates | agence web chartres